Puluhan Santri Ikuti Lomba Ceramah Kamtibmas Di Polres Singkil

oleh -19.579 views
oleh
Puluhan Santri Ikuti Lomba Ceramah Kamtibmas Di Polres Singkil
Kapolres dan Wakapolres Aceh Singkil, Ketua dan Wakil Bhayangkari foto bersama Santriwan dan Santriwati Penang lomba ceramah Kamtimas Kamis, 20 Juni 2024.(Foto/Ist)

ACEH SINGKIL | MEDIAREALITAS – Puluhan santriwan-santriwati dan pelajar dari berbagai Pesantren di Aceh Singkil mengikuti lomba ceramah Santri Kamtibmas yang diselenggarakan Polres Aceh Singkil.

Lomba Kamtibmas ini disengrakan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78 di Aula Mapolres Aceh Singkil, Kamis 20 Juni 2024.

Kapolres Aceh Singkil, AKBP Suprihatiyanto mengungkapkan, tujuan perlombaan tersebut untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat, khususnya kalangan santri, tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan sekitar.

AKBP Suprihatiyanto, berharap melalui lomba ini, santri-santri dapat menjadi agen perubahan yang mampu memberikan kontribusi positif dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di daerah Aceh Singkil.

“Kegiatan Lomba Ceramah Kamtibmas ini merupakan kegiatan yang sangat Positif yang dapat memberikan kontribusi terbaik kepada pendengar ceramah dan juga merupakan upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar,” ujar Kapolres Aceh Singkil.

BACA JUGA :   DPD RI Minta Atensi Mendagri Terkait Tindakan Pj Gubernur Dalam Alih Kelola Migas Di Aceh

“Saya berharap melalui lomba ini, Para peserta dapat menjadi Mitra Kamtibmas dan bagi masyarakat dapat lebih memahami peran dan tanggung jawab mereka dalam menciptakan lingkungan yang aman dan tenteram dan saya juga mengajak seluruh masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan yang bertujuan memperkuat kerjasama antara masyarakat dan kepolisian demi terciptanya situasi keamanan yang kondusif di wilayah Aceh Singkil,” pungkasnya.

Dalam lomba ceramah tersebut, para peserta nampak antusias untuk menyampaikan Ceramahnya dengan baik dan maksimal, Dimana di katagori Putra Di ikuti sebanyak 10 Peserta dan Katagori Putri Sebanyak 10 Peserta dari Perwakilan kecamatan Masing-masing. Para juri yang terdiri dari tokoh masyarakat dan pihak kepolisian pun memberikan penilaian yang obyektif terhadap setiap ceramah yang disampaikan.

Pemenang lomba ceramah Santri Kamtibmas ini akan mendapatkan penghargaan dan hadiah menarik sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi mereka dalam menjaga keamanan di Aceh Singkil.

BACA JUGA :   Kapolri Mutasi Enam Kapolres Di Aceh: AKBP Mulyadi Jabat Kapolres Aceh Tamiang

Tak hanya Kapolres Aceh Singkil juga tantangan Kepada peserta yang bisa mengangkat tema Pelanggaran Judi Online, Ternyata ada yang sanggup menerima tantangan tersebut dan langsung apresiasi oleh Kapolres Aceh Singkil.

Adapun pemenang juara Satu Katagori Putra Ferdiansyah dari Kecamatan Simpang Kanan, juara Dua Rudi Riyadi dari Kecamatan Singkil, Juara 3 Rizky Fauzi dari Kecamatan Gunung Meriah. Dan adapun juara 1 Katagori Putri Adinda Yani dari Kecamatan Gunung Meriah, Juara 2 Nazla Aufa Army dari Kecamatan Singkil Utara dan Juara tiga Hasanah dari Kecamatan Simpang Kanan.

Semoga kegiatan Lomba Ceramah ini dapat memberikan dampak positif dan inovasi dalam upaya memelihara kondusivitas daerah Aceh Singkil Kearah Lebih baik.(*)

Penulis: Rostani