Kerap Lakukan Pungli Supir Truck, Empat Preman Di Langsa Ditangkap

oleh -150.579 views
Kerap Lakukan Pungli Supir Truck, Empat Preman Di Langsa Ditangkap
foto istimewa

Langsa | Realitas – Kerap Lakukan pemerasan Kepada Supir Truck yang melintas Jalan Lintas Medan-Banda Aceh, Empat preman ditangkap Sat Reskrim Polres Langsa, Kamis (27/10/2022).

” Selain melakukan pungli, Keempat pelaku itu juga mengancaman para Supir Truck.

Informasi tersebut diketahi setelah berdasarkan video di media sosial Tik tok ” kata Kapolres Langsa, AKBP Agung Kanigoro Nusantoro, melalui Kasat Reskrim Iptu Iman Aziz Rahman, Kamis (27/10/2022).

Menyikapi laporan tersebut, Sat Reskrim Polres Langsa bergerak cepat dan mengamankan keempat pelaku utama yang diduga melakukan pemerasan disertai pengancaman tersebut.

BACA JUGA :  Komisi III Bidang Hukum Dan Keamanan DPR RI M Nasir Djamil Kunjungi Bea Cukai Langsa

Keempat pelaku, yakni RS, 23, RH, 18, MH, 27, dan RB, 23, mereka adalah warga Langsa.

Kata Iptu Iman, para pelaku biasa melakukan aksinya di Jalan Lintas Medan-Banda Aceh tepatnya di Gampong Alur Dua hingga ke Alur Pinang.

Diketahui, pelaku sudah melakukan pemerasan tersebut sebanyak 9 kali.

Pertama, pelaku l RS bersama dengan pelaku MH dan RB melakukan pemerasan dengan pengancaman pada bulan September 2022, sekira pukul 02:00 bertempat Jalan Lintas Medan-Banda Aceh Ds. Langsa Lama terhadap 3 sopir mobil truk intercooler dan sopir mobil tersebut memberikan uang dengan total Rp80.000.

BACA JUGA :  Sudah Dilaporkan Tapi Kasus Ledakan Sumur Minyak Perlak Jalan Ditempat, PPA Minta Ditreskrimsus Polda Aceh Turun Tangan

Kemudian, kedua pelaku RS bersama dengan MH melakukan pemerasan pada bulan September 2022, bertempat Jalan Lintas Medan-Banda Aceh Langsa Lama terhadap 4 mobil truk intercooler dan sopir mobil tersebut memberikan Uang dengan total Rp50.000.

“Kini keempat para pelaku dan barang bukti diamankan di Mapolres Langsa,” ujar Kasat Reskrim.(*)

Penulis : Rahmad