Medan | REALITAS – Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas I Labuhan Deli, mengikuti kegiatan Upacara Tabur Bunga dan Ziarah Makam yang dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Bukit Barisan, Kota Medan, Jumat 24 Januari 2025.
Upacara Tabur Bunga dan Ziarah Makam ini merupakan salah satu dari serangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Bhakti Imigrasi ke-75 Tahun 2025.
Dalam kegiatan ini turut hadir Pimpinan Tinggi dan pegawai pada Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Imigrasi Sumatera Utara, Perwakilan Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan Wilayah Sumatera Utara serta Ibu-Ibu Dharma Wanita Persatuan.
Upacara Tabur Bunga dan Ziarah Makam ini merupakan bentuk rasa hormat dan penghargaan kepada pahlawan bangsa agar menjadi refleksi jajaran Imigrasi dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.
Selain itu kegiatan ini juga merupakan momen untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah berkontribusi dalam perjalanan panjang Indonesia.
Kegiatan ini juga sekaligus menjadi momen untuk memperkuat nilai-nilai kebangsaan dan semangat pengabdian dalam rangkaian Hari Bhakti Imigrasi ke –75. (Win)