Bupati Aceh Selatan Lantik Direktur PDAM Tirta Naga Tapaktuan

oleh -296.579 views
oleh
Direktur PDAM Tirta Naga Tapaktuan, Cut Maisarah, A.Md berphoto bersama dengan Bupati HT Sama Indra, SH, seusai pelantikan, Kamis (25/1/2018) pagi.MEDIA REALITAS/ZULMAS

ACEH SELATAN | REALITAS – Bupati Aceh Selatan, HT Sama Indra, SH melantik Direktur PDAM Tirta Naga Tapaktuan, Cut Maisarah, A.Md dan berpesan air yang keruh agar menjadi putih.

Mungkin selama ini air yang disuplai kepada pelanggah agah keruh, namun sekarang agar meningkatkan kualitas  air yang akan disuplai kepada masyarakat, pesannya saat menyerahkan  SK  Direktur PDAM  di Aula Rapat Setdakab Aceh Selatan lantai II, Kamis (25/1/2018).

Karena menurutnya, kualitas air selama ini khususnya  di Kecamatan Bakongan dan Kecamatan Trumon Timur dan sekitarnya   masih keruh. Sehingga perlu adanya upaya perbaikan dari manajemen PDAM Tirta Naga Tapaktuan.

BACA JUGA :  Imigrasi Belawan Pulangkan Dua Nelayan Asal Sri Lanka Terapung Di Perairan Selat Malaka

“Perbaikan ini perlu dilakukan oleh manajemen PDAM agar masyarakat Bakongan dan Trumon Timur tidak lagi mengkonsumsi air yang keruh,” ungkapnya.

Selain itu, ia juga menyinggung tidak berfungsinya proyek pemasangan pipa PDAM di Trumon Timur dengan anggaran mencapai Rp. 3 miliar lebih itu.

“Ada penyesalan bagi kita yang telah menganggarkan Rp 3 miliar untuk pemasangan pipa itu, karena tidak dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dalam memenuhi kebutuhan air bersih,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Bupati Sama Indra mengajak kepada seluruh karyawan PDAM Tirta Naga Tapaktuan untuk mendukung Direktur PDAM, dalam memajukan perusahaan.

“Bila sama-sama saling membantu untuk memajukan sebuah perusahaan harus menerapkan sistem kebersamaan, tidak bekerja sendiri-diri. Jika bekerja dalam kebersamaan maka akan tercapai keberhasilan,” paparnya.

BACA JUGA :  Komisi III Bidang Hukum Dan Keamanan DPR RI M Nasir Djamil Kunjungi Bea Cukai Langsa

Disamping itu, Kepada Kepala BPKD Aceh Selatan, Diva Samudra Putra, SE, MM, Bupati Aceh Selatan Sama Indra menginstruksikan agar mengupayakan mobil operasional untuk PDAM.

“Mobil operasional ini sangat perlu dalam upaya menunjang peningkatan pelayanan PDAM Tirta Naga Tapaktuan terhadap masyarakat,” ujarnya.(MR.Zulmas)