Jelang Pilchiksung, Polres Aceh Barat Gelar Rapat Koordinasi

oleh -137.759 views
Jelang Pilchiksung, Polres Aceh Barat Gelar Rapat Koordinasi
Jelang Pilchiksung, Polres Aceh Barat Gelar Rapat Koordinasi

Meulaboh | Realitas – Kapolres Aceh Barat AKBP Pandji Santoso, pimpin kegiatan Rapat Koordinasi Dalam Rangka Persiapan Pengamanan Pemilihan Keuchik Langsung (Pilchiksung) secara serentak di Kabupaten Aceh Barat tahun 2022, jum’at (9/9/2022).

Kegiatan Rapat Koordinasi dilaksanakan di aula Zainuddin Makam Polres Aceh Barat dengan di hadiri Sekwan DPRK Aceh Barat Mulyadi, ketua MPU Aceh Barat tengku H.Mahdi Kari Usman, Kasatpol PP Aceh Barat Azim, Kadis DPMG Aceh Barat Juanda, Kabid PMG Dedy Suwardi, para Camat Se-Kab. Aceh Barat, serta Kapolsek Jajaran Polres Aceh Barat, dan para undangan.

AKBP Pandji Santoso, dalam arahannya mengatakan rapat koordinasi ini bertujuan untuk mengevaluasi sejauh mana persiapan kita dalam menghadapi pelaksanaan pemilihan Keuchik Langsung secara serentak tahun 2022.

BACA JUGA :  Pengurus FK PKBM Dikukuhkan, Kolaborasi Pemerintah Memajukan Pendidikan Non Formal

“Saya meminta seluruh pihak yang terlibat dalam rangkaian Pemilihan Keuchik dapat saling mendukung serta menjaga situasi tetap kondusif, sehingga seluruh tahapan Pilchiksung dapat berlangsung dengan sejuk, aman dan damai,” ucap Kapolres.

Dalam rapat koordinasi tersebut juga digelar Tactical Wall Game (TWG) untuk menggambarkan situasi yang akan dihadapi agar personel yang terlibat dilapangan mengerti apa yang harus dilaksanakan dalam pengamanan Pemilihan Keuchik Langsung serentak 2022.

Sementara itu, Dandim 0105/Abar Letkol Inf. Dimar Bahtera, mengatakan pihaknya siap berpartisipasi dalam mengawal dan mengamankan jalannya Pemilihan Keuchik Langsung sehingga dapat berjalan dengan baik, aman dan tertib.

BACA JUGA :  Peringati Hari Bhayangkara ke-79, Polsek Johar Baru Gelar Bakti Sosial Bagikan Sembako ke Warga

“Jaga kekompakan, demokrasi harus dewasa, ikuti aturan hukum yang ada,” pungkasnya.

Sekda Aceh Barat Marhaban, dalam sambutannya mengatakan rapat koordinasi ini kita lakukan sebagai bagian dari persiapan menghadapi pelaksanaan Pemilihan Keuchik Langsung yang akan digelar serentak pada 11 September 2022 mendatang.

“Selain itu, kita semua tentu berharap melalui pelaksanaan Pilchiksung tahun ini, dapat menghasilkan pemimpin yang membawa perubahan gampong ke arah yang lebih baik, membangkitkan roda perekonomian dan kesejahteraan, serta menjalankan berbagai program yang bertujuan untuk meningkatkan kemakmuran masyarakat,” ujarnya. (*)