Jakarta I Realitas – Mobil Boks Kecelakaan di KM 16 Tol Bekasi Arah Jakarta, Lalin Macet.
Sebuah mobil boks mengalami kecelakaan di KM 16+100 Tol Bekasi Timur arah Jakarta. Kepadatan terjadi di sekitar lokasi.
Kecelakaan tersebut dilaporkan oleh PT Jasamarga melalui akun resmi twitternya @PTJASAMARGA pagi ini, sekitar pukul 05.47 WIB. Kecelakaan terjadi di ruas kanan tol.
“Ada penanganan kecelakaan di lajur kanan,” tulis PT Jasamarga.
Kepadatan lalu lintas pun terjadi di sekitar lokasi. Kepadatan sejauh 1 kilometer mulai dari KM 17 hingga KM 16+100.
Saat ini kendaraan boks tersebut masih dalam penanganan petugas. Belum jelas penyebab dan dampak akibat kecelakaan tersebut.(Dtc/Red)