Medan | Realitas – Rumah Sakit Putri Hijau di Jalan Putri Hijau terbakar pada Sabtu (2/7/2022) malam.
Petugas pemadam kebakaran dengan belasan armada masih terus berusaha memadamkan api yang berasal dari ruang pasien. Petugas pemadam kebakaran langsung menyelamatkan sejumlah pasien yang berada dalam ruang rawat jalan.
Petugas PLN yang tiba di tempat kejadian perkara (TKP) langsung memutuskan arus listrik mencegah korsleting arus.
Pantauan Wartawan, kondisi cuaca angin bertiup kencang yang menyebabkan api cepat merambat ke ruang lain, kebakaran sempat kehabisan air lantaran api makin membesar.
Menurut salah seorang petugas pemadam kebakaran pihaknya sempat menyelamatkan sejumlah pasien yang berada di ruang rawat jalan.
“Bangunan yang terbakar berada di belakang, bangunan kosong ruang observasi, jadi jauh dengan ruangan pasien. Tidak ada pasien yang dievakuasi,” ungkapnya.
Petugas menduga penyebab kebakaran karena adanya hubungan arus pendek listrik.
“Itu ruangan kosong dugaan kita karena korslet. Untuk korban jiwa tidak ada,” ujar salah satu petugas di lokasi TKP. (*)