Proyek Pembangunan Balohan Sabang Wajib Di Lakukan Pengawasan Yang Lebih Ketat Oleh Semua Pihak

oleh -228.579 views
Ketua Yayasan Advokasi Rakyat Aceh ( YARA) Sabang Teuku Indra. ( Popon ).

Sabang I Realitas – Ketua Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) Perwakilan Sabang Teuku Indra , meminta aparat penegak hukum dan masyarakat untuk mengawasi secara ketat pembangunan pelabuhan balohan Kota Sabang, demi tercapainya pembangunan yang baik dan sesuai dengan spek yang ditawarkan perusahaan pemenang proyek itu.

Teuku Indra lebih lanjut menyebutkan menduga ada hal-hal yang sangat perlu di awasi demi tercapainya pembangunan di Kota Sabang tepat sasaran dan berkualitas sesuai degan aturan hukum yang berlaku dan mendukung statemen Gubernur Aceh dalam hal pembangunan dan pengawasan terhadap kegiatan proyek-proyek di Aceh, ujar Teuku Indra kepada sejumlah Wartawan di Kota Sabang, Jumat (18/5/2018).

BACA JUGA :   Tukang Ojek Ditikam OTK

Teuku Indra dalam kesempatan ini juga meminta KPK untuk turut juga melakukan pengawasan dalam pembangunan pelabuhan balohan Sabang ini agar tidak terulang lagi kasus dermaga Bpks sabang yg telah menelan kerugian uang negara ratusan milyar itu.

Mencegah itu kan lebih baik sebelum terjadi penyimpangan nantinya.

BACA JUGA :   Prediksi Rio Ave vs Arouca, 20 April 2024

Kami dari YARA akan terus melakukan pengawasan yang sedetail mungkin agar proyek ini sesuai dengan speknya dan tidak melanggar aturan hukum.

Teuku indra juga meminta kepada pihak BPKS dan pihak rekanan untuk memberikan hak keterbukaan publik yang diatur dalam UUD 1945 kepada YARA dan masyarakat dalam hal melakukan pengawasan ini demi kebaikkan daerah dan masyarakat dalam hal melakukan pembangunan ini, ujar Teuku Indra. ( H A Muthallib)