Mobil Kecelakaan di Wijaya Jaksel Hingga Terbalik

oleh -181.759 views
oleh

Jakarta | Realitas – Mobil merk Subaru mengalami kecelakaan tunggal di kawasan Jalan Wijaya, Jakarta Selatan. Kecelakaan cukup parah hingga membuat mobil terbalik.

Berdasarkan informasi dari TMC Polda Metro Jaya, lokasi kecelakaan berada di dekat kampus Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian, Jalan Wijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. TMC Polda Metro Jaya melaporkan peristiwa terjadi sekitar pukul 06.40 WIB.

“06:40 Kecelakaan Subaru B 233 TET terbalik di dekat PTIK Jl. Wijaya Jaksel & sudah dalam penanganan Polri,” demikian keterangan TMC Polda Metro Jaya melalui akun Twitter nya pagi ini, Minggu (15/4/2018).

Mobil Kecelakaan di Wijaya Jaksel Hingga TerbalikFoto: dok. TMC Polda Metro Jaya

BACA JUGA :  Eks Kabid Dinas PUPR Aceh Tamiang Didawa Rugikan Negara Rp 738 Juta Lebih

Mobil terlihat terbalik dan miring menguasai satu jalur jalan. Saat kemudian sudah di balik, tampak bagian kiri mobil ringsek.

Belum diketahui penyebab kecelakaan. Sampai saat ini juga belum ada laporan mengenai korban. (dtc)