LANGSA – ACEH I MEDIA REALITAS – Meskipun akhir-akhir ini sempat diwarnai berbagai dinamika, namun Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Langsa tetap solid dalam melaksanakan pembinaan dan peningkatan prestasi Atlet.
”Ya seluruh unsur kepengurusan KONI Langsa tetap solid dan punya komitmen yang kuat untuk bersama-sama membangun prestasi olah raga bagi anak bangsa,” demikian diungkapkan Ketua KONI Kota Langsa Muhammad Zulfri kepada Media Realitas, Jumat (19/1/18).
Dikatakan Zulfri, olahraga merupakan kebutuhan manusia dalam membangun jasmani dan rohani yang sehat guna mewujudkan bangsa yang kuat.
Bayangkan, jika olahraga tidak digalakkan,maka generasi muda secara perlahan akan terjerumus kedalam hal yang bersifat negatif seperti ”jaring hitam” Narkoba dan lain-lainnya.
Di negara ini, KONI merupakan induk dari organisasi setiap cabang olah raga yang bertujuan mewujudkan prestasi olah raga yang membanggakan.
Karena itu, mengurus KONI Kota Langsa merupakan pekerjaan berat yang membutuhkan komitmen bersama, sehingga tujuan yang ditetapkan bisa tercapai dengan baik dan benar.
Jika kepengurusan KONI tidak solid dan kuat, maka akan menimbulkan persoalan baru bagi dunia olah raga khususnya di Kota Langsa. “Alhamdulillah hingga saat ini seluruh unsur kepengurusan KONI Langsa tetap solid dan punya komitmen baik dalam membangun olah raga,” kata Muhammad Zulfri.
Menurutnya, meskipun internal KONI Langsa solid dan kuat, namun dukungan Pemerintah Daerah dan seluruh elemen masyarakat Kota Langsa amat sangat diperlukan.
Sehingga, tujuan untuk meningkatkan prestasi para atlet bisa tercapai dengan baik. Dalam hal ini, Elemen masyarakat Kota Langsa juga harus berperan aktif dalam mendukung dunia olahraga, dengan cara memberikan kontribusi pemikiran terhadap KONI Langsa, terutama tentang bagaimana membangun prestasi atlet.
”Kami selalu menerima segala masukan dan kontribusi pemikiran dari elemen masyarakat, yang sifatnya konstruktif demi memajukan olahraga Kota Langsa,” kata Zulfri.
Kepada Pemko Langsa, Muhammad Zulfri dan seluruh unsur kepengurusan KONI Langsa juga menyampaikan terima kasih atas motivasi yang selama ini diberikan Walikota Usman Abdullah. Sehingga KONI Langsa mampu mewujudkan fungsi dan tugasnya dengan baik.(ZAL)