Guna Pereratkan Sinegritas, Kakanwil Yan Rusmanto Ditjenpas Aceh Gandeng Satbrimob Polda Aceh

oleh -14.759 views
Guna Pereratkan Sinegritas, Kakanwil Yan Rusmanto Ditjenpas Aceh Gandeng Satbrimob Polda Aceh
Kepala Kantor Wilayah (kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Aceh, Yan Rusmanto (kiri), saat mengunjungi Mako Satbrimob Polda Aceh dan disambut oleh Komandan Satuan Brimob Polda Aceh, Kombes Pol. Selamat Topan, S.I.K., M.Si..(Foto Net)

Banda Aceh | REALITAS – Kepala Kantor Wilayah (kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Aceh, Yan Rusmanto, mengunjungi Mako Satbrimob Polda Aceh untuk mempererat sinergitas antara kedua instansi. Pada hari Jumat, 14 Februari 2025.

Bertempat di Mako Satbrimob Polda Aceh, kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Lapas dan Rutan di seluruh wilayah Aceh.

Yan Rusmanto diterima langsung oleh Komandan Satuan Brimob Polda Aceh, Kombes Pol. Selamat Topan, S.I.K., M.Si., yang mengapresiasi upaya kolaborasi ini. Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak membahas berbagai langkah strategis untuk mengantisipasi gangguan keamanan di lembaga pemasyarakatan.

BACA JUGA :  PUSDA Gelar Buka Puasa Bersama, Berbagi Takjil, Dan Santunan Anak Yatim

“Kerja sama ini sangat penting dalam menjaga ketertiban dan menghindari potensi gangguan di Lapas dan Rutan. Kami berkomitmen untuk terus berkoordinasi dengan Satbrimob Polda Aceh demi memastikan keamanan yang lebih baik bagi petugas dan penghuni,” kata Yan.

Selain membahas soal pengamanan, kedua pihak juga berdiskusi mengenai kemungkinan kerja sama dalam bentuk pelatihan. Pelatihan bagi petugas pemasyarakatan diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dan kesiapsiagaan dalam menghadapi berbagai situasi yang berisiko menggangu keamanan.

BACA JUGA :  Polres Langsa Gelar Operasi Ketupat Seulawah 2025

Komandan Satuan Brimob Polda Aceh, Kombes Pol. Selamat Topan, menyambut baik kerja sama ini. “Kami siap mendukung upaya Ditjenpas Aceh dalam meningkatkan pengamanan di lingkungan Lapas dan Rutan. Ini adalah langkah positif untuk menciptakan sistem pengamanan yang lebih solid,” ujar Dan Satbrimob.(*)

Sumber: Rn