Prediksi Bali United vs Malut United , Liga Indonesia 17 Februari 2025

oleh -85.759 views
oleh
Bali United vs Malut United

REALITAS – Prediksi Bali United vs Malut United dalam laga Liga Indonesia, Pertandingan Bali United vs Malut United akan kembali tersaji dalam lanjutan Liga 1 musim 2024/25 nanti. Laga ini akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Senin (17/2) mulai pukul 19.00 malam WIB.

Tim tuan rumah, Serdadu Tridatu -julukan Bali United- merayakan hari kelahiran mereka yang ke-10 pada Sabtu (15/2) kemarin. Perayaan itu turut diunggah melalui akun media sosial resmi milik klub.

Tak lama dari perayaan itu, Bali United akan melawan Malut United. Namun sayang, pelatih Bali United, Stefano Cugurra, tidak bisa hadir di lapangan untuk mendampingi para pemain.

“Pasti ingin menang melawan Malut United. Ini bisa menjadi hadiah buat suporter yang bisa datang memberikan dukungan di Stadion Dipta,” katanya dilansir Daily Sports dari laman resmi Bali United.

Ketika bisa menang, tim ini bisa perbaiki posisi di klasemen musim ini. Kami respek juga dengan Malut United dan meyakini bila pertandingan akan berjalan menarik,” sambungnya.

Kini, Bali United masih ada di peringkat 5 klasemen sementara Liga 1 musim 2204/25 dengan total 37 poin. Serdadu Tridatu sukses mengemas 11 kemenangan dari 22 laga. Sisanya, mereka meraih 4 hasil imbang dan 7 kekalahan.

Di sisi lain, Laskar Kie Raha -julukan Malut United- sedang menempati posisi 11 klasemen sementara Liga 1 musim ini. Mereka sudah mengumpulkan total 32 poin.

Jumlah poin itu didapatkan oleh Laskar Kie Raha berkat meraih 8 kemenangan dan 8 hasil imbang dari 22 laga. Adapun, 6 laga tersisa berakhir dengan kekalahan.

Di pertemuan terakhir mereka, Bali United berhasil meraih kemenangan gemilang atas Malut United. Bermain sebagai tim tamu, Serdadu Tridatu sukses pesta gol ke gawang Malut United dengan skor 1-4.

Dengan kondisi di atas, pertandingan Bali United vs Malut United diprediksi akan dimenangkan oleh tim tuan rumah dengan skor 2-0. Terlebih, tim tuan rumah sedang ingin mencari kado manis untuk perayaan hari jadi mereka kemarin.

“Malut United masih on the track dan saya yakin kami akan terus berkembang, baik secara individu maupun sebagai tim.” kata coach Imran Nahumarury dalam konferensi pers menjelang laga tandang kontra Bali United, Minggu (16/2/2025).

Laga Bali United vs Malut United dijadwalkan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Senin (17/2/2025) pukul 19.00 WIB atau 21.00 WIT.

Malut United selaku tim tamu mengantongi modal positif menjelang lawatan ke markas Bali United. Dari 4 pertandingan terakhir di Liga 1, skuad Laskar Kie Raha berhasil mengumpulkan 10 poin.

Semua hasil positif yang telah diraih dengan kerja keras tak membuat Malut United terlena. Laskar Kie Raha memindahkan fokus secara penuh ke pertandingan kontra Bali United.

“Euforia kemenangan hanya berlaku 24 jam. Sekarang, kami harus fokus untuk laga melawan Bali United tanpa melihat hasil kemarin,” kata Imran dalam konferensi pers yang digelar secara virtual.

BACA JUGA :  Prediksi Philadelphia vs St Louis City, MLS Maret 2025

Selain fokus, game plan juga menjadi bagian penting dari persiapan Malut United. Safrudin Tahar dkk. bekerja keras memperbaiki kekurangan dan mencoba rencana permainan yang disiapkan tim pelatih.

“Di titik ini, kami belum mencapai puncak performa. Masih ada weakness dan pemain harus terus belajar,” ujar Imran. Setelah menjalani persiapan kontra Bali United, pemain berharap bisa menerapkan rencana dengan baik di lapangan.

“Seluruh pemain siap untuk laga besok. Semoga kami bisa menjalankan instruksi pelatih,” ujar Safrudin Tahar selaku perwakilan pemain dalam jumpa pers.

Persiapan matang dan fokus menjadi aspek penting yang harus dimiliki untuk menghadapi Bali United. Skuad Serdadu Tridatu adalah salah satu penghuni 5 besar klasemen BRI Liga 1 2024-2025.

Tim asuhan Stefano Cugurra menduduki peringkat ke-5 klasemen dengan koleksi 37 poin dari 22 pertandingan. Sementara, Malut United berada di peringkat ke-9 berkat torehan 32 poin.

Pada laga terakhir, Bali United berhasil menang 2-1 di markas PSS Sleman meski tanpa kehadiran sang pelatih yang tengah dilarang mendampingi tim saat pertandingan. Stefano Cugurra pun belum bisa mendampingi timnya saat melawan Malut United.

“Ada atau tidak ada pelatih, Bali United tetap tim yang kuat. Kami harus bisa bermain agresif dan tampil sesuai game plan,” kata Imran saat menjawab pertanyaan wartawan. (*)

Prediksi Skor Bali United vs Malut United 1-1