REALITAS – Prediksi Al-Wehdat vs Shabab dalam laga AFC Champions Two, Al-Wehdat akan menghadapi Shabab Al-Ahli Dubai dalam laga babak gugur AFC Champions League Two pada 12 Februari 2025 pukul 21.00 WIB di Stadion Amman International, Yordania. Pertandingan ini menjadi kesempatan bagi kedua tim untuk melaju ke babak selanjutnya dan membuktikan keunggulan mereka di turnamen bergengsi ini.
Shabab Al-Ahli Dubai tampil lebih impresif dalam enam pertandingan terakhir dengan lima kemenangan dan satu hasil imbang, menunjukkan lini serang yang produktif dengan total 17 gol. Sementara itu, Al-Wehdat mencatat tiga kemenangan, satu hasil imbang, dan dua kekalahan, dengan tingkat kebobolan yang lebih tinggi.
Shabab Al-Ahli Dubai memiliki kecenderungan mencetak gol lebih banyak di babak pertama, terutama pada menit ke-31 hingga ke-45. Al-Wehdat lebih seimbang dalam distribusi gol, tetapi lini pertahanan mereka harus lebih waspada dalam mengantisipasi serangan lawan.
Pertemuan terakhir antara kedua tim berakhir imbang dengan skor 3-3, menunjukkan persaingan yang cukup ketat.
AFC Champions League Two 2024/2024 memang menjadi edisi pertama kompetisi level dua antarklub anggota AFC tersebut. Di babak utama atau penyisihan grup, akan ada 32 tim yang ikut serta.
ACL Two bakal menarik karena di babak utama, ada tim dari Arab Saudi, Jepang, Korsel, Qatar, Iran, Uni Emirat Arab (UEA), China, hingga Thailand yang merupakan 8 liga teratas di AFC.
Di sisi lain, liga-liga dengan peringkat bawah seperti Singapura (peringkat 24), Korea Utara (posisi 25), dan Indonesia (posisi 26) masih bisa ikut serta dengan syarat.
Nantinya, wakil Indonesia akan bersaing dengan 5 tim lain yang juga berjuang di babak play off untuk memperebutkan 4 tiket tersisa ke babak fase grup Wilayah Timur.
1 jatah play off yang didapat oleh Indonesia di AFC Champions League Two 2023/2024 karena koefisien Liga Indonesia menempati ranking ke-12 dari federasi di Wilayah Timur.
Jumlah tersebut lebih sedikit dibanding negara Asia Tenggara lainnya seperti Singapura, Filipina, dan Vietnam. Ketiga liga tersebut mendapat jatah 1 tiket otomatis ke fase grup dan 1 tiket play off.
Sementara itu, Malaysia dan Thailand mendapat 1 tiket otomatis ke AFC Champions League Two 2024/2025. Namun, mereka juga memiliki 1 wakil di AFC Champions League Elite (ACL 1) yang merupakan level tertinggi kompetisi antarklub Asia.
Total, akan ada 16 tim yang bersaing di babak utama (penyisihan grup) Wilayah Timur, dan 16 tim di Wilayah Barat. Mereka bakal dibagi ke dalam 8 grup berbeda, dengan masing-masing grup berisi 4 tim.
Juara grup dan runner up bakal lolos ke fase knock out untuk menjaga asa juara AFC Champions League Two 2024/2025.
Nantinya, tim yang berhasil menjadi juara di AFC Champions League Two 2024/2025 bakal lolos otomatis ke AFC Champions League Elite. Hal itu bakal berdampak pada jatah liga yang meraih gelar juara di kompetisi antarklub Asia.
Berdasarkan performa terkini, Shabab Al-Ahli Dubai lebih difavoritkan untuk memenangkan pertandingan ini. Lini serang mereka yang tajam serta pertahanan yang lebih solid menjadi faktor utama keunggulan mereka atas Al-Wehdat. Namun, Al-Wehdat memiliki motivasi tinggi bermain di kandang dan bisa memberikan kejutan.
Pertandingan ini diprediksi akan berlangsung sengit dengan kedua tim berusaha mendominasi permainan. Keberhasilan dalam memanfaatkan peluang akan menjadi kunci bagi kedua kesebelasan.(*)
.Prediksi Skor Al-Wehdat vs Shabab : 1-2