Polri Apresiasi Reuni 212 Berlangsung Aman Dan Kondusif

oleh -118.579 views

Jakarta | Realitas – Polri mengapresiasi jalannya Reuni 212 yang berlangsung damai.

Menurut Polri, hal itu tak lepas dari kerja sama yang baik dari berbagai pihak.

“Reuni 212 berjalan aman dan kondusif, tentunya kerja sama kita semua, Polri, TNI, Pemprov, dan juga tentunya partisipasi dari semua masyarakat dan peserta Reuni 212, kita apresiasi lah,” kata Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Syahar Diantono di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (3/12/2018).

Hingga saat ini Syahar juga mengatakan polisi belum menerima keluhan ataupun laporan dari masyarakat mengenai reuni akbar 212 ini.

Acara disebut berlangsung aman.

“Iya, Alhamdulillah, sampai saat ini belum ada,” ucapnya.

Reuni 212 digelar di Monas, Jakarta Pusat, Minggu (2/12/2018) kemarin.

Acara tersebut merupakan yang kedua kalinya digelar setelah tahun lalu juga digelar pada tanggal yang sama.

Sejumlah tokoh seperti Capres Prabowo Subianto, Ketua MPR Zulkifli Hasan, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan hingga Habib Bahar bin Smith turut hadir di acara tersebut.

Mereka juga sempat memberikan pidato di panggung Reuni 212. (dc/iqbal)